Menggenggam Ilmu: MA Diponegoro Meniti Jalan Menuju Pendidikan Berkarakter dan Berdaya Saing Global
Yogyakarta, 7 Agustus 2024 – Kepala Madrasah beserta jajaran guru dan karyawan MA Diponegoro Yogyakarta berkomitmen mewujudkan pendidikan berkarakter dan berdaya saing global. Komitmen tersebut ditunjukkan dengan menghadiri Seminar Nasional Pendidikan bertajuk ” Pendidikan Masa Depan yang Bermutu, Berkarakter dan Berdaya Saing Internasional” pada Rabu, 7 Agustus 2024 di Al Azhar World School (AWS) Jl Padjajaran Sinduadi Mlati Sleman.
Seminar di AWS ini menghadirkan keynote speaker Anggota Komisi III DPD RI Drs. HA Hafidh Asram, MM dan narasumber Konsultan Pendidikan Internasional Dwi A. Yuliantoro, PhD. Turut hadir dalam seminar kolaboratif tersebut para pemikir, pemerhati dan guru-guru NU dari LP Maarif NU dan Pergunu DIY, termasuk di dalamnya guru dan karyawan Madrasah Aliyah (MA) Diponegoro Yogyakarta.
Keikutsertaan guru-guru MA Diponegoro dalam seminar ini menegaskan komitmen madrasah untuk terus membangun budaya guru-guru giat menimba ilmu serta memperluas wawasan melalui jejaring dengan berbagai lembaga pendidikan. Kepala MA Diponegoro menuturkan “yang kita perjuangkan sama, maka kepandaian berbagi tugas itu yang perlu optimum. Berbahagialah berada di barisan pendidikan. Tugas kita mengangkat mutu dan meninggikan derajat adab dan pengetahuan generasi bangsa”. Partisipasi ini merupakan bukti nyata bahwa MA Diponegoro Yogyakarta senantiasa berusaha meningkatkan kualitas pendidikan dengan selalu belajar dari pengalaman dan inovasi lembaga lain di dunia pendidikan.
Melalui kegiatan ini, para stakeholder MA Diponegoro, kepala madrasah, guru dan karyawan, kembali menegaskan tekad bersama untuk tidak pernah lelah dalam mengembangkan diri serta berimprovisasi dalam mendidik siswa-siswi. Semua upaya ini bertujuan untuk mewujudkan visi MA Diponegoro dalam mencetak generasi yang mandiri dan berdaya saing global, sesuai dengan slogan madarasah, “To be Virtuous and Outstanding Students.“
Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan MA Diponegoro M Hanafi Burhanuddin S.Ag mengatakan, Kami mengapresiasi seminar ini, wawasan dan pengetahuan yang kami dapat menjadi bekal penting untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi siswa-siswi. “Kami berharap segenap civitas akademik MA Diponegoro dapat berkontribusi lebih besar dalam membentuk generasi bangsa yang berakhlak mulia dan mampu bersaing di tingkat global” sambungnya.
Nara sumber Seminar Nasional Pendidikan, Dwi A Yuliantoro Ph.D. memberikan pandangan yang sangat berharga. Lulusan dari Michingan State university (MSU) tersebut menegaskan bahwa di era Society 5.0 ini, pendidikan karakter menjadi semakin penting, dengan adab harus ditempatkan di atas ilmu. “Sebelum kita membekali siswa dengan ilmu pengetahuan yang luas, kita harus terlebih dahulu membentuk karakter mereka dengan adab yang kuat,” ujar Dwi inspiratif. Menurut peraih PhD di bidang kurikulum, pengajaran dan kebijakan pendidikan di MSU tersebut, kemampuan akademis tanpa landasan moral dan etika yang kokoh hanya akan membawa generasi muda pada kompetisi yang hampa.
Selain itu, dalam era Society 5.0, guru memiliki misi penting untuk dapat membantu siswa-siswi sehingga mereka menguasai berbagai soft skill yang akan menjadi bekal masa depan. Kemampuan seperti berpikir kritis, berkomunikasi efektif, beradaptasi dengan perubahan, serta bekerja sama dalam tim, menjadi kunci keberhasilan di masa depan. MA Diponegoro Yogyakarta berkomitmen untuk terus mengembangkan soft skill ini melalui berbagai program dan kegiatan, memastikan bahwa siswa-siswi tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga siap menghadapi tantangan dunia kerja dan kehidupan di abad ke-21. [APS]