Fitri Aenur Rohmah Ingin Menjadi Top Desainer
Ayu wajahnya dan lembut budinya. Fitri Aenur Rohmah nama pemberian orang tuanya. Fitri adalah anak yang pintar dan hormat pada orang tua. Murid yang sedang duduk di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Diponegoro ini adalah pengidola guru matematika, Ibu Hindun. Guru yang telaten dan perhatian, yang menurutnya sangat membantu dan menyenangkan. Fitri saat ini duduk di kelas IX, sedang menjalani fase akhir pendidikan di SMP.
Dara ayu (15) kelahiran Pacitan Jawa Timur yang giat dan berbakat, Fitri memilih sekolah di SMP Yayasan Ponpes Pangeran Diponegoro lantaran dukungan ibunda tercinta, Ibu Mujiyati. Suasana baru terasa, belajar di SMP Diponegoro, dia menemukan guru-guru yang baik dan menyenangkan, guru matematika misalnya. Meski tidak selalu bagus nilainya, Fitri gemar mengikuti pelajaran ilmu pasti, lantaran guru sering mengecek kemajuan satu persatu peserta didiknya.
Fitri memiliki niat dan semangat berprestasi. Senang belajar matematika dan juga mengaji metode umi. Penggemar mie ayam ini meyakini mencari ilmu merupakan tugas mulia. Ia belum pernah ikut kegiatan kejuaraan baik di sekolah ataupun di luar sekolah. Namun demikian dara dua bersaudara ini istimewa, sudah hafal juz 30, 29, dan 1. Prinsipnya yang penting adalah selalu mencari ilmu, bisa mengaji. Allah Maha Perkasa dan Pemberi kurnia kepada siapa saja yang Dia kehendaki. Jika Allah memberi rezeki kuliah di luar negeri, dara ayu kelahiran Pacitan ini akan senang hati menjalani.
Saat berbincang-bincang usai mengikuti try out sekolah di pojok baca MA Diponegoro, Fitri mengatakan tips optimis memenangi sukses dikemudian hari, jangan suka membantah kalau dibilangin orang tua. Demikian ungkapkan keyakinannya mantap. Penyuka lagu-lagu karangan Heppy Rismanda Hendranata ini sudah ancang-ancang ingin menjadi desainer. Diam-diam selama pandemi banyak berkreasi coba-coba membuat sketsa. Ke depan setelah lulus MA, Fitri ingin melanjutkan kuliah di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Mujiati sang ibu merestui. Dukungan teruntuk sukses pendidikan putri sulungnya lahir dan batin. Ibu rumah tangga yang memiliki usaha menjahit ini luar biasa. Ilmu agama nomor wahid. Kebanggaan bagi kami bilamana anak-anak mendapati pendidikan agama. Saudara kami, ada juga yang mondok di Tremas Jawa Timur. Kami baru mengetahui kabar gembira bahwa tahun ini dibuka madrasah baru MA Diponegoro. Ini kami isi pendaftaran dulu, berikutnya semoga diterima dan juga ada diskon biaya. Demikian pintanya sembari mendapingi putrinya. (Fauzan)